Langsung ke konten utama

KERAJINAN BERBAHAN RESIN

 4. 8 Kerajinan Resin untuk Dekorasi Rumah dan Lainnya

Kerajinan resin sangat tahan lama dan tidak mudah rusak. (Foto: Pexels - Thirdman)

RumahCom - Resin adalah salah satu material yang cukup umum digunakan. Sifatnya yang mudah mengeras dan memiliki bobot yang ringan menjadikan bahan ini sangat disukai oleh setiap orang karena bisa dijadikan berbagai macam benda, salah satunya adalah kerajinan tangan. Resin juga terbuat dari bahan alami sehingga sangat aman bagi lingkungan dan tidak beracun apabila tertelan. Supaya Anda bisa lebih paham tentang resin, artikel kali ini akan membahas mengenai:

  1. Pengertian Resin Adalah Senyawa Kimia Alami
  2. Kegunaan dan Manfaat Resin
    1. Membuat Kerajinan Tangan
    2. Menjadi Pelapis dari Furniture
    3. Bahan Utama Pembuatan Komponen Bodi Mobil
  3. Variasi Resin yang Umum Digunakan
  4. 8 Kerajinan Resin untuk Dekorasi Rumah dan Lainnya
    1. Kalung Dandelion
    2. Gelang Resin Bening
    3. Cincin Glitter
    4. Meja Hias dengan Sungai Resin Buatan
    5. Ornamen dan Patung Hias
    6. Anting-Anting
    7. Jam Dinding Resin Minimalis
    8. Tatakan Gelas Resin

1. Pengertian Resin Adalah Senyawa Kimia Alami

Bahan resin memiliki kekuatan yang baik dan tidak mudah untuk hancur. (Foto: Pexels - Thirdman)

Bahan resin memiliki kekuatan yang baik dan tidak mudah untuk hancur. (Foto: Pexels - Thirdman)

Pernahkah Anda melihat benda-benda yang terbuat dari benda keras dan kuat namun bukan terbuat dari bahan kaca? Material yang digunakan untuk benda tersebut bisa jadi adalah resin. Sebenarnya, apakah yang dimaksud dengan material resin itu? Resin merupakan sebuah campuran dari berbagai senyawa kompleks seperti alkohol, asam resnat dan resnotannol ester.

Kuspradini, dkk. (2016), beliau mengatakan bahwa resin merupakan hasil dari eksudasi tumbuhan secara alami atau buatan. Sifatnya padat, bening, kusam, mengkilat, rapuh, dan bisa meleleh atau mudah terbakar saat terkena panas. Bahkan bisa juga mengeluarkan aroma dan asap yang khas baunya.

Resin termasuk ke dalam salah satu bahan yang berasal dan bisa dibuat dari alam. Salah satu sumber utama pembuatan resin adalah berasal dari getah berbagai macam pohon, seperti pohon konifer atau pohon kunjung. Untuk mendapatkan tekstur yang kuat, campuran getah pohon tersebut dicampurkan dengan berbagai unsur kimiawi lainnya hingga menghasilkan bahan yang tidak mudah hancur.

Karena berasal dari getah dan campuran kimia, resin perlu dibentuk terlebih dahulu dengan menggunakan cetakan atau secara manual sebelum akhirnya harus dibakar supaya bisa mengeras dan menghasilkan benda yang sudah dicetak sebelumnya.

Baca Juga:  20 Inspirasi Dekorasi Hiasan Dinding Kamar

2. Kegunaan dan Manfaat Resin

Anda bisa membeli kerajinan seperti gantungan kunci yang terbuat dari resin. (Foto: Pexels - Arif khan)

Anda bisa membeli kerajinan seperti gantungan kunci yang terbuat dari resin. (Foto: Pexels - Arif khan)

Karena memiliki sifat yang bisa mengeras dan kuat, resin umumnya digunakan sebagai bahan perekat yang sangat baik. Karena cairan ini juga tidak memiliki warna atau transparan, Anda bisa mencampurkan warna-warna yang menarik supaya bisa menjadi hiasan yang indah. Supaya bisa lebih paham, di bawah ini adalah beberapa contoh kegunaan dan manfaat resin:

1. Membuat Kerajinan Tangan

Dengan berbagai peralatan sederhana, Anda bisa memanfaatkan resin untuk membuat berbagai bentuk kerajinan tangan. Sifatnya yang cair menjadikan bahan ini sangat mudah untuk dibentuk menjadi berbagai jenis kerajinan, baik itu memiliki bentuk yang kompleks sekalipun. 

2. Menjadi Pelapis dari Furniture

Dilansir dari Casa Omina, resin merupakan bahan pelapis yang sangat kuat untuk digunakan sehari-hari. Supaya tidak mudah tergores dan rusak, furniture perlu dilapisi oleh bahan yang kuat seperti resin. Resin cair bisa dengan mudah diaplikasikan pada berbagai jenis permukaan dan akan merekat secara sempurna setelah beberapa lama dikeringkan.

Ini Risiko Beli Rumah yang Sertifikat Rumahnya Digadaikan

Mengurus Sertifikat Tanah, Hukum dan Pajak Properti

Ini Risiko Beli Rumah yang Sertifikat Rumahnya Digadaikan

3. Bahan Utama Pembuatan Komponen Bodi Mobil

Tahukah Anda bahwa bodi mobil seperti lis hingga bemper terbuat dari bahan resin? Resin biasa dimanfaatkan sebagai bahan utama pembuatan komponen bodi mobil karena selain bobotnya yang ringan, bahan ini sangatlah aman apabila kendaraan mengalami kecelakaan. Bemper yang terbuat dari resin akan hancur sekaligus berfungsi untuk menyerap impact dari tabrakan supaya mobil bisa tetap aman.

3. Variasi Resin yang Umum Digunakan

Terdapat beberapa variasi lain dari resin yang banyak digunakan. (Foto: Pexels - Thirdman)

Terdapat beberapa variasi lain dari resin yang banyak digunakan. (Foto: Pexels - Thirdman)

Terdapat beberapa variasi resin lainya yang masing-masing mempunyai keunikannya tersendiri. Dilansir dari Resin Obsession, di bawah ini adalah contoh variasi resin yang umum digunakan:

Variasi Resin

Keterangan

Epoxy

Epoxy merupakan salah satu variasi resin yang paling banyak digunakan. Waktu cetak dan pengeringan yang sangat singkat juga menjadikan bahan ini sangat disukai. Resin yang terbuat dari bahan epoxy juga aman untuk digunakan, tidak beracun apabila terhirup dan Anda tidak membutuhkan masker khusus untuk mengerjakannya.

Polyester

Polyester atau bisa disebut juga sebagai fiberglass merupakan salah satu variasi resin yang dijual dengan harga sangat murah. Resin polyester yang mengeras bisa menghasilkan permukaan yang sangat keras dan kuat. Aroma yang dihasilkan dari resin ini bisa sangat berbahaya, gunakan masker apabila sedang menggunakan polyester.

Polyurethane

Polyurethane merupakan variasi resin yang mampu menghasilkan lapisan transparan yang kuat. Bahan ini juga termasuk ke dalam salah satu bahan yang sangat cepat untuk mengering sehingga Anda tidak perlu berlama-lama untuk mendiamkannya. Perlu diperhatikan bahwa polyurethane sangat berbahaya apabila dihirup.

Silicone

Resin yang terbuat dari bahan silikon menghasilkan material layaknya seperti karet yang empuk. Berbeda dari bahan lainnya, silikon tidak akan menghasilkan cetakan yang keras. Bahan ini juga cukup aman untuk digunakan, pastikan untuk menggunakan sarung tangan ketika sedang mengaplikasikannya.

4. 8 Kerajinan Resin untuk Dekorasi Rumah dan Lainnya

Kerajinan resin sangat tahan lama dan tidak mudah rusak. (Foto: Pexels - Thirdman)

Kerajinan resin sangat tahan lama dan tidak mudah rusak. (Foto: Pexels - Thirdman)

Tertarik untuk membuat kerajinan yang terbuat dari resin? Cek terlebih dahulu 8 kerajinan resin untuk dekorasi rumah Anda dan hiasan lainnya berikut ini:

1. Kalung Dandelion

Dandelion memiliki tampilan yang indah dan bisa menjadi kalung yang menarik. (Foto: Working for Essex)

Dandelion memiliki tampilan yang indah dan bisa menjadi kalung yang menarik. (Foto: Working for Essex)

Dandelion merupakan salah satu bunga yang sangat indah. Anda bisa mengawetkannya supaya bisa terus terlihat menarik dengan menggunakan cairan resin. Pilihlah resin dengan bahan polyurethane supaya bisa menghasilkan kalung transparan berisikan dandelion yang indah dan terlihat menarik.

Tip Rumah
Pastikan resin sudah sedikit mengering sebelum memasukkan dandelion ke dalam cetakan.

2. Gelang Resin Bening

Gelang yang terbuat dari resin sangatlah kuat dan tahan lama. (Foto: Resinholique)

Gelang yang terbuat dari resin sangatlah kuat dan tahan lama. (Foto: Resinholique)

Gelang tidak harus selamanya terlihat glamor dengan warna-warna yang terlalu cerah. Anda bisa memanfaatkan bahan resin untuk membuat gelang bening yang bisa di cat sesuai dengan keinginan Anda.

Siapkan terlebih dahulu mold atau cetakan gelang yang sudah disesuaikan dengan ukuran tangan Anda. Tuang cairan resin ke dalamnya, dan biarkan hingga sedikit mengering. Setelah resin terlihat mulai mengering, Anda bisa memasukkan sedikit warna-warna supaya menimbulkan efek warna yang seolah tenggelam di dalam gelang bening.

3. Cincin Glitter

Kreasikan resin supaya menjadi cincin yang menarik berwarna-warni oleh glitter. (Foto: Resin Crafts)

Kreasikan resin supaya menjadi cincin yang menarik berwarna-warni oleh glitter. (Foto: Resin Crafts)

Apabila Anda bosan menggunakan cincin yang terlalu biasa maka Anda bisa berkreasi untuk membuat cincin glitter hias Anda sendiri di rumah. Manfaatkan resin epoxy yang kuat dan ringan, lalu masukkan ke dalam cetakan atau mold cincin. Ketika cairan mulai mengering, Anda bisa memasukkan glitter hias warna-warni ke dalam cetakan untuk menghasilkan efek yang indah pada cincin.

4. Meja Hias dengan Sungai Resin Buatan

Buat ruang makan Anda menjadi tampak indah dengan meja hias kayu yang sudah dituangkan resin. (Foto: Bernzomatic)

Buat ruang makan Anda menjadi tampak indah dengan meja hias kayu yang sudah dituangkan resin. (Foto: Bernzomatic)

Ruang meja makan yang membosankan bisa Anda hias dan percantik dengan menggunakan meja makan yang sudah dipercantik dengan menggunakan resin. Anda bisa mencari kayu dengan tekstur yang kasar dan bolong-bolong sebagai bahan utamanya.

Bersihkan papan kayu dari segala serpihan kayu yang menempel sebelum Anda menuangkan resin ke atasnya. Siapkan juga resin yang sudah Anda berikan warna-warna biru untuk menciptakan tampilan seperti aliran sungai pada meja kayu tersebut.

5. Ornamen dan Patung Hias

Membuat ornamen dan patung memerlukan cetakan khusus. (Foto: Lifes Carousel)

Membuat ornamen dan patung memerlukan cetakan khusus. (Foto: Lifes Carousel)

Ornamen dan patung bisa menjadi sebuah hiasan yang menarik di rumah tinggal. Anda bisa mencoba membuatnya sendiri dengan menggunakan resin yang terbuat dari epoxy. Membuat ornamen dan patung memiliki tingkat kesulitan yang cukup tinggi, selain itu juga Anda akan membutuhkan cetakan khusus atau mold supaya bisa menghasilkan ornamen yang indah dan sesuai dengan keinginan. Jangan lupa untuk mengecat ornamen yang sudah Anda buat supaya tampak lebih menarik.

6. Anting-Anting

Resin memiliki bobot yang ringan dan nyaman untuk digunakan ketika sudah dibuat menjadi anting-anting. (Foto: Resin Obsession)

Resin memiliki bobot yang ringan dan nyaman untuk digunakan ketika sudah dibuat menjadi anting-anting. (Foto: Resin Obsession)

Memakai anting-anting adalah salah satu kebahagiaan bagi para wanita. Anda bisa mencoba untuk membuat dan mengkreasikan anting-anting sendiri dari bahan resin. Pertama-tama, Anda harus mencari cetakan anting-anting dengan bentuk yang ingin Anda buat. Lalu tuangkanlah resin ke dalam cetakan secara perlahan supaya tidak tumpah.

Diamkan bahan di dalam cetakan hingga mengering secara sempurna, lalu pasangkanlah kaitan anting-anting. Hias anting-anting yang sudah selesai Anda buat supaya tampak indah dan menarik.

7. Jam Dinding Resin

Jam dinding kreasi sendiri akan membuat suasana rumah menjadi tampak berbeda. (Foto: Hometalk)

Jam dinding kreasi sendiri akan membuat suasana rumah menjadi tampak berbeda. (Foto: Hometalk)

Salah satu kerajinan resin yang cukup menarik dan sedikit sulit untuk dibuat adalah jam dinding resin. Anda akan membutuhkan cetakan jam, mesin jam dan jarum untuk penunjuk waktu. Tuang cairan resin ke dalam cetakan dan diamkan hingga mengering. Setelah kering, Anda bisa memasangkan mesin ke bagian belakang dari jam dengan menggunakan lem. Pasangkan juga jarum penunjuk jam dan hiaslah jam supaya terlihat menarik.

8. Tatakan Gelas Resin

Buat dan kreasikan tatakan gelas resin Anda sendiri yang menarik dan unik. (Foto: Homedit)

Buat dan kreasikan tatakan gelas resin Anda sendiri yang menarik dan unik. (Foto: Homedit)

Membuat tatakan gelas di rumah sendiri adalah salah satu hal yang mudah untuk dilakukan. Anda bisa memanfaatkan berbagai jenis mold sesuai dengan keinginan untuk membuat tatakan yang menarik. Pastikan supaya resin sudah mengering secara sempurna sebelum mengecat dan menghiasnya.

Punya waktu luang, tentu Anda bisa membuat kerajinan tersebut di rumah sendiri. Bila saat ini Anda membutuhkan ruangan yang besar, rumah dengan luas 500 M² berikut bisa Anda miliki.

Itulah pembahasan mengenai resin, jenis dan 8 jenis kerajinannya yang bisa Anda coba buat sendiri di rumah. Pastikan untuk selalu menggunakan masker dan sarung tangan ketika sedang membuat kerajinan dari resin supaya kandungan berbahaya tidak terhirup dan terkena kulit Anda.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

CONTOH LAPORAN KEGIATAN PROMOSI SMA

LAPORAN PERTANGGUNGJAWABAN KEGIATAN PROMOSI SEKOLAH DALAM RANGKA PENERIMAAN PESERTA DIDIK (PPD) DISUSUN OLEH: TIM PROMOSI SEKOLAH (TPS) SMA PANCASILA 3 PARANGGUPITO 2011 KATA PENGANTAR Puji syukur ke hadirat Allah SWT atas terselenggaranya kegiatan promosi dan penyusunan laporan ini hingga semua itu dapat terlaksana dengan baik tanpa ada hambatan yang berarti. Jika tanpa bantuan-Nya mustahil semua ini dapat terlaksana. Kami selaku tim promosi sekolah(TPS) telah melakukan tugas kami yaitu melakukan beberapa kegiatan promosi dan dengan menggunakan beberapa media dalam pelaksanaannya. Diantara kegiatan dan media tersebut adalah ; kegiatan sosialisasi ; pembuatan spanduk ; penyebaran pumflet(selebaran) ; penyebaran angket minat siswa serta publikasi lewat media internet seperti facebook dan blog dimana hal ini masih terus kita lakukan. Semua kegiatan tersebut kiranya perlu untuk kami lakukan demi meningkatkan minat siswa lulusan SMP atau sederajat untuk terterik berseko

MOMENTUM SUDUT DAN HUKUM KEKEKALAN MOMENTUM

 Pada gerak rotasi, semua benda yang berputar akan terus berputar sampai ada sesuatu yang menghentikannya. Hal ini menunjukkan bahwa benda bergerak berputar memiliki inersia yang kita sebut inersia rotasi, atau disebut momentum sudut. secara matematis dinyatakan sebagai berikut : L = I ω dengan :  L = momentum sudut                   I  = momen inersia                         ω = kecepatan sudut sama halnya dengan momentum liner, momentum sudut juga merupakan besaran vektor yang memiliki arah. Arah momentum sudut dari suatu benda yang berotasi dapat ditentukan dengan kaidah tangan kanan: Empat jari yang tertekuk menunjukkan arah putaran gerak rotasi dan ibu jari menunjukkan arah momentum sudut. Jika momentum sudut arahnya ke atas, maka nilainya positif, sebaliknya jika arah momentum sudut berarah ke bawah, maka nilainya negatif. Pada gerak translasi, hukum 2 Newton yang dikaitkan dengan momentum menyatakan bahwa karena terdapat analogi gerak translasi dengan gerak rotasi maka momen gay

SEMUA TENTANG MOS

Hai...adik2 pengurus OSIS !!! l g nyari-nyari bahan buat acara MOS ea??? nih dari kami, smoga bisa bermanfaat dan menjadi acuan ..... Yang biasa di setiap even MOS adalah : 1. atribut 2. pembuatan proposal contoh proposal 3. jadwal kegiatan 4. materi kegiatan 5. pernak - pernik lainnya Berikut akan kita bahas satu persatu : 1. ATRIBUT Berbicara atribut MOS, SMAPAGA memiliki budaya yang unik yaitu menggunakan motif batik pada rompi dan tas sandang dan penutup kepala dari caping. hal ini memiliki filosofi cinta tradisi dan mengingatkan kita pada pertanian sebagai penopang utama bangsa. semula panitia ragu menentukan hal ini. tetapi setelah diterapkan ternyata hasilnya luar biasa. sragam mos terlihat sangat bagus dan inspiratif. mungkin sebagian dari pembaca tidak setuju dengan penilaian tersebut, pada dasarnya kami hanya berusaha untuk lebih manusiawi dan menghilangkan budaya perploncoan pada kegiatan MOS. sangatlah tidak manusiawi bila peserta disuruh mengenakan p